Rapat Koordinasi Daerah (RAKORDA)  yang dilaksanakan Departemen Kebijakan Publik (DKP) PD  KAMMI Medan pada 15 Nopember 2012  yang  berlansung di Kampus UMN AW. “Rakorda  merupakan agenda yang tahunan dilaksanakan oleh DKP PD MEDAN sebagai sarana koordinasi program kerja KAMMDA kepada Komisariat serta ajang konsolidasi DKP se-Kota Medan” ujar  Riko Putra Tanjung  sebagai ketua DKP PD Medan
             Acara  ini dihadiri  40 kader KAMMI yang berasal dari 11 komisariat  yang ada di Medan  diantaranya UMSU,UISU,ITM,UMA,UNIMED,TARBIYAH,MERAH SAGA,UMN, TEHNIK, MERAH PUTIH dan NUSANTARA .Agenda acara dikemas dalam 3 agenda yakni Arahan dari DKP PD MEDAN, Sidang Komisi yang terbagi menjadi  3 komisi diantara nya KOmisi  A  yang membahas tentang Program kerja DKP,Komisi  B membahas tentang Geopolitik Kampus  serta Komisi C membahas Manajemen Aksi , kemudian  Sharing dan diskusi bersama DKP PD Medan.
             RAKORDA  yang mengambil tema  Mengokohkan Peran KAMMI dalam  Transformasi Kepemimpinan Kampus menghasilkan Rekomendasi untuk kinerja komisariat se-kota Medan serta kinerja DKP PD Medan untuk kedepannya.
             Riko  menambahkan ‘’Fungsi KAMMI sebagai organisasi mahasiswa  untuk transformasi  kepemimpinan kampus,oleh sebab itu  70% BEM Kampus yang ada KAMMI nya  harus kita raih dan menempatkan kader KAMMI sebagai pemimpin di BEM tersebut”
             Acara ini ditutup pada pukul 17.49 wib dengan doa oleh  Mangaraja Harahap serta teriakan Takbir peserta. Allahuakbar..Allahuakbar..Allahuakbar..

0 komentar:

Posting Komentar

 
Top